SIM8 2022
Conference Management System
Main Site
Submission Guide
Register
Login
User List | Statistics
Abstract List | Statistics
Poster List
Paper List
Reviewer List
Presentation Video
Online Q&A Forum
Access Mode
Ifory System
:: Abstract ::

<< back

ANALISA PERENCANAAN PEMECAH GELOMBANG DI PELABUHAN PATIMBAN
Errido Arthoguswantoro, Suwandi Saputro

Universitas Trisakti
Program Studi Teknik Sipil, Universitas Trisakti, Kampus A, Jl. Kyai Tapa No.1 Grogol, Jakarta


Abstract

Pemecah gelombang adalah bangunan yang digunakan untuk melindungi daerah perairan pelabuhan dari gangguan gelombang, bangunan ini memisah daerah perairan dari laut bebas, sehingga perairan pelabuhan tidak banyak dipengaruhi oleh gelombang besar di laut. Dengan adanya pemecah gelombang ini daerah perairan pelabuhan menjadi tenang dan kapal bisa melalukan bongkar muat barang dengan mudah dan aman. Data yang telah didapat melalui berbagai sumber dan studi literatur akan diolah dan analisis. Data-data akan diolah sesuai dengan metode perhitungan dari teori-teori dan sumber yang relevan. Data angin yang telah diolah nantinya akan dibuatkan fetch untuk meramalkan gelombang yang dibantu dengan software AutoCad. Secara keseluruhan perhitungan juga akan dibantu dengan menggunakan software Microsoft Excel. Dimensi struktur bangunan yang telah dihitung adalah sebagai berikut untuk Cot &#952- 1.5, Lapisan Pelindung Utama, Elevasi Puncak 4, Lebar Puncak 1 m, Tebal Lapis 1 m. Lapis Sekunder Tebal Lapis 0.5 m, Pelindung Kaki, Lebar Puncak 1.5 m, Tebal Lapis 0.1 m. Untuk Cot &#952- 2, Lapisan Pelindung Utama, Elevasi Puncak 4 m, Lebar Puncak 0.9 m, Tebal Lapis 0.9 m. Lapis Sekunder, Tebal Lapis 0.4 m. Pelindung Kaki, Lebar Puncak 1.35 m, Tebal Lapis 0.1 m. Untuk Cot &#952- 3, Lapisan Pelindung Utama, Elevasi Puncak 4 m, Lebar Puncak 0.8 m, Tebal Lapis 0.8 m. Lapis Sekunder, Tebal Lapis 0.4 m. Pelindung Kaki Lebar Puncak 1.2 m Tebal Lapis 0.1 m. Dalam perencanaan selanjutnya harus diperhatikan aspek finansial, analisis terhadap tanah serta kajian sedimentasi untuk perencanaan yang lebih efektif dan efisien.

Keywords: Pelabuhan, Pemecah Gelombang, Bangunan Pantai

Topic: Penerapan Konsep Desain pada Rancangan Lingkungan Terbangun

Plain Format | Corresponding Author (Errido Arthoguswantoro)

Share Link

Share your abstract link to your social media or profile page

SIM8 2022 - Conference Management System

Powered By Konfrenzi Ultimate 1.832M-Build6 © 2007-2024 All Rights Reserved