PENGGUNAAN MATERIAL YANG RAMAH ANAK UNTUK MENDUKUNG KEAMANAN DAN KENYAMANAN ANAK-ANAK PADA CHILDREN CENTER
Valda Marwah Fatharas (a*), I. G. Oka Sindhu Pribadi (b), Khotijah Lahji (b)

a) Universitas Trisakti
b) Fakutas Teknik Sipil dan Perencanaan


Abstract

Kebutuhan anak untuk bermain dan belajar sangatlah penting. Bermain dan belajar dapat meningkatkan imajinasi, kreativitas, mampu menyelesaikan masalah serta mengembangkan keterampilan sosial anak. Untuk mewujudkan hal tersebut, anak berhak atas rasa aman dan nyaman dalam kegiatan belajar dan bermain. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan materi ramah anak, merespon kegiatan bermain dan belajar anak. UNESCO sebelumnya menetapkan penerapan desain ramah anak, yang menerangkan bahwa lingkungan belajar yang ramah yaitu bersahabat dengan anak-anak serta pendidik, yang berarti bahwa anak-anak dan pendidik belajar bersama sebagai kelompok belajar, memposisikan anak-anak sebagai pusat pembelajaran. Berpartisipasi dalam kegiatan pembelajaran yang bertujun guna memberikan layanan pendidikan yang terbaik. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang dimana memiliki proses penelitiannya tidak melewati prosedur statistik ataupun bentuk perhitungan lainnya melainkan diperoleh melalui data dari berbagai studi literatur.

Keywords: anak-anak, bermain, belajar, material ramah anak

Topic: Penerapan Konsep Desain pada Rancangan Lingkungan Terbangun

SIM8 2022 Conference | Conference Management System